Breaking News
Loading...


Program utama akan difokuskan untuk kegiatan prioritas adalah di bidang lingkungan hidup dan pendidikan. Agar kedua bidang tersebut saling bersinergi dan mendukung, setiap kegiatan lingkungan hidup akan melibatkan generasi muda khususnya pelajar di lokasi sekitar dimana program dilaksanakan. Hal ini bertujuan agar tebentuk generasi muda yang peduli terhadap lingkungan hidup disekelilingnya. Sehingga terbentuklah mental pelajar yang tidak hanya sibuk dengan aktivitas sekolah namun peka dengan kondisi lingkungan hidup di sekitarnya. Untuk tahap berikutnya akan dikembangkan potensi unggulan lokal Provinsi Kepulauan Bangka Belitung seperti bidang pariwisata bahari, perikanan (cumi), peternakan (ayam merawang), dan kehutanan (pelawan; kulat/jamur & madu). Selain itu, di bidang pendidikan dan kesehatan daerah-daerah terpencil dan pulau-pulau kecil di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Yayasan SBK sadar betul, tujuan besar dan mulia ini tidak akan mampu jika dilakukan sendiri oleh pihak yayasan. Karenanya, Yayasan SBK akan bekerjasama dengan semua pihak yang dapat menyandingkan program baik melalui lembaga swasta maupun pemerintah yang tidak mengikat seperti melalui dana CSR dan promosi atau bantuan sosial. Salah satu program utama adalah Program Sayang Cumi dengan melibatkan peran aktif dari Nelayan Dusun Tuing Kecamatan Riau Silip Kabupaten Bangka.

0 komentar:

Posting Komentar